Selasa, 28 Januari 2014

Word Chain at a Language Club

Siang itu, 210114 adalah pertemuan pertama kegiatan ekstrakurikuler Klub Bahasa SMPIT Islamia pada semester genap. Anggota klub sudah berkumpul dan siap mengikuti kegiatan yang telah diagendakan. Yap, pada pertemuan itu anggota klub mempelajari berbagai kata kerja Bahasa Inggris, ada yang sudah mereka tahu dan ada pula yang baru bagi mereka.

Pada akhir kegiatan, anggota diharapkan dapat menguasai kosakata baru khususnya kata-kata kerja dan dapat menggunakannya dalam kalimat Bahasa Inggris sederhana. Melalui tanya jawab, presentasi dan permainan, anggota klub mendapat pengetahuan tentang kata kerja dalam Bahasa Inggris. Media yang digunakan adalah gambar berbagai macam kata kerja yang disertai clue yang menyatakan makna dari kata kerja seperti di bawah ini.

http://languagelearningbase.com/1007/visual-cards-to-learn-english-words
Taken from this site.


Langkah-langkah kegiatan yang dilakukan adalah:
  1. Potong gambar secara horizontal hingga menjadi delapan potongan untuk masing-masing gambar. 
  2. Bagikan potongan-potongan gambar pada siswa.
  3. Selama 5 menit, siswa diminta mencari tahu arti kata kerja pada kertas sesuai gambar yang terdapat di sana.
  4. Setiap siswa diminta menjelaskan arti kata-kata kerja sekaligus mempraktikkannya agar mudah dipahami siswa lain.
  5. Setelah semua siswa mendapat giliran, siswa diminta duduk melingkar. Semua kertas potongan gambar diletakkan di tengah lingkaran siswa.
  6. Permainan word chain dimulai: salah satu siswa diminta menyebutkan satu kata kerja, lalu siswa lain di sebelahnya harus mencari kata kerja lain berawalan huruf terakhir dari kata kerja sebelumnya. Misal: Siswa A menyebutkan sweep, siswa B dapat menyebutkan push, siswa C menyebutkan hit, dan seterusnya. Sebagai tahap awal, siswa dapat mencari kata kerja dari kertas-kertas potongan gambar tadi. Agar lebih seru, putar sebuah lagu sebagai penanda waktu. Bila lagu distop dan siswa tidak dapat menyebutkan kata kerja yang tepat, maka ia akan mendapat sanksi.
  7. Setelah beberapa putaran, lakukan permainan seperti pada no.6 namun siswa tidak diperbolehkan melihat kertas gambar. Mereka harus menyebutkan kata kerja baru secara langsung pada waku yang ditentukan (selama lagu diputar).
  8. Siswa juga diminta berlatih mengucapkan kata-kata kerja tersebut dengan pengucapan yang benar dengan bimbingan guru.
  9. Siswa yang mendapat sanksi dari permainan diwajibkan menghafal kosakata berupa kata kerja yang baru dipelajari dan menyetorkannya pada guru.
http://languagelearningbase.com/1007/visual-cards-to-learn-english-words
Taken from this site.

Sepanjang kegiatan, anggota klub terlihat enjoy. Mereka dapat mempelajari berbagai kosakata baru dengan cara yang menyenangkan. Belajar sambil have fun, tentunya. Well, sampai jumpa di 'kelas' Klub Bahasa berikutnya!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar