Kamis, 13 Maret 2014

(Salinan) "Tau Gak Sih?"

Mengapa kipas dapat menghasilkan angin?


Angin dihasilkan akibat adanya beda tekanan, dari tekanan tinggi ke rendah. Baling-baling kipas menghasilkan udara. Ketika berputar, baling-baling menyedot udara dari satu sisi dan menghasilkan angin pada sisi lain. Biasanya kipas menyedot angin dari belakang dan menyemprotkannya ke sisi depan, jika posisi baling-baling terbalik maka arah anginnya pun demikian.

Mengapa gunting dapat dipakai untuk memotong?


Bidang yang tipis akan mempunyai tekanan yang lebih besar. Pada gunting terdapat bagian yang tebal dan tipis. Bagian yang tipis itulah yang memiliki tekanan yang lebih besar sehingga dapat memotong objek.

Benang dan kertas pun memiliki permukaan yang kecil, jadi walaupun kedua benda tersebut lentur dan tipis, keduanya dapat memotong objek.

Mengapa nasi yang disimpan terlalu lama dalam magic jar dapat berubah warna menjadi kuning?


Karena di dalam kondisi suhu yang panas terdapat bakteri yang dapat berkembang biak sehingga menyebabkan bau yang tidak sedap. Nasi yang berubah warna dan bau tersebut sudah tidak layak dikonsumsi.

Apa perbedaan Oven dan Microwave? 


Oven menggunakan cara konvensional untuk memanaskan, yaitu panas dari luar, misal dari api. Kalau microwave menggunakan medan elektromagnetik untuk memanaskan makanannya, yang sumber energinya dari listrik. Dari segi waktu, microwave lebih cepat untuk memanaskan makanan.
Microwave

Sumber:
Program "Tau Gak Sih?", Trans7

Tidak ada komentar:

Posting Komentar